Rabu, 30 Mei 2018

Informasi PPDB 2018

Assalamualaikum Wr, Wb.

Selamat pagi, dan selamat menjalankan aktifitas untuk kita semua. Dalam kesempatan ini kami akan membagikan daftar calon Peserta Didik Baru SD Negeri 008 Air Putih, hasil dari penjaringan atau pendaftaran secara online:

Untuk mengetahui daftar nama calon peserta didik silahkan Klik disini

Berikut yang kami sampaikan beberapa hal yang berkaitan dengan PPDB Online :

  1. Bagi yang belum mendaftar online belum mendapatkan nomor urut pendaftaran
  2. Bagi calon peserta didik yang sudah melakukan pendaftaran online dapat mengambil nomor mendaftaran ke panita PPDB
  3. Informasi lebih lanjut akan di berikan pada saat pengambilan nomor pendaftaran.

Demikian yang kami sampaikan. Terima kasih. (Panitia PPDB)

Walasamualaikum Wr, Wb.



Sabtu, 12 Mei 2018

Formulir PPDB 2018 SD Negeri 008 Air Putih

Assalamualaikum Wr.Wb

Selamat Pagi......

Semoga pagi ini kita selau dalam keadaan sehat wal afiat tidak kurang suatu apapun, Amin Ya Robbal 'Alamin.

Pada kesempatan ini, dalam rangka mempermudah akses Penerimaan Peserta Didik Baru SD Negeri 008 Air Putih Tahun Pelajaran 2018/2019. Berikut ini kami sampaikan hal-hal yang berkenaan dengan kegiatan PPDB tersebut. Persyaratan Pendaftaran Calon Peserta Didik baru SD Negeri 008 Air Putih Sebagai berikut:

Kamis, 26 April 2018

Rilis Aplikasi Pemetetaan PMP 2018

Assalamualikum Wr. Wb.

Haloo.... bapak dan ibu guru, khususnya bapak dan ibu guru operator sekolah. Semoga kita dalam keadaan sehat wal 'afiat tidak kurang suatu apapun sehingga kita mamapu melaksanakan tugas kita dengan baik.

Kali ini saya akan berbagi informasi tetang Penjamin Mutu Pendidikan atau yang lebih dikernal dengan PMP. bukan Pendidika Moral Pancasila ya bapak dan ibu. diawal tahun ini telah rilis dengan bebagai fitur yang telah di sempurnakan.

Berikut link untuk mengunduh aplikasi pendataan PMP silahkan klik atau silahkan langsung mengunjungi alamat resminya http://pmp.dikdasmen.kemdikbud.go.id/perangkat/aplikasi.

Senin, 16 April 2018

Pengisian Serentak SISPENA

Assalamualaikum Wr. Wb,

Selamat Pagi bapak ibu guru yang berbahagia...
Di pagi yang cerah ini, Alhamdulillah kita masih bisa beraktifitas sebagaimana mestinya. khusus bagi  Bapak / Ibu guru, mungkin ada yang sudah kenal dengan DIA terutama bapak/ibu Operator sekolah.

DIA... DIA... DIA.... oh DIA, DIA merupakan Data Isian Akreditasi yang sekarang ini mungkin sekolah bapak/ibu menjadi sekolah sasaran akreditasi tahun 2018. Termasuk sekolah yang kita cintai SD Negeri 008 Air Putih. menjadi salah satu sekolah sasaran akreditasi tahun ini.

Selain itu ada 106 Sekolah yang dibiayai oleh APBD Kabupaten Indragiri Hulu yang juga masuk dalam sekolah sasaran untuk akreditasi tahun ini. Ditambah lagi ada 68 Sekolah yang dibiayai APBN, untuk Kabupaten Indragiri Hulu ada sekitar 174 Sekolah yang akan akreditasi dengan menggunakan SISPENA.

Dari Informasi yang beredar, hari ini selasa tanggal 17 April 2018 jam 10.00 Wib nanti merupakan pengisian serentak seluruh Indonesia.

untuk login silahkan bapak dan ibu Klik disini.

Sabtu, 31 Maret 2018

Materi Diklat Kurikulum 2013 SD Tahun 2018​

Meskipun tergolong sudah lama berjalan pelaksanaan Kurikulum 2013 atau sering juga disebut sebagai K-13. Kurikulum ini banyak mengalami penyempurnaan dari semua sisi. Kurikulum ini diharapkan oleh memperintah terimplementasi di sekolah seluruh indonesia sesuai target tahun 2019.

Berikut ini saya bagikan materi diklat terbaru Kurikulum 2013 Tahun 2018, dengan harapan mampu memberikan penyegaran baru tetang referensi kita atau bahkan cara padang kita terhadap implementasi kurikulum 2013. terutama disekolah bapak dan ibu.

Pengertian dan Tujuan Sekolah Adiwiyata

Mungkin masih banyak dari bapak dan ibu beratanya-tanya apa sih,  ADIWIYATA? apa manfaat sekolah  ADIWIYATA? dan mengapa kita sibuk-sibuk mempesiapkan sekolah kita menjadi sekolah  ADIWIYATA? apa untungnya?

Mari kita bahas satu persatu pada kesempatan ini, yang saya rangkum dari berbagai sumber dan refrensi. Sekolah adiwiyata adalah Sekolah yang peduli lingkungan yang sehat, bersih serta lingkungan yang indah. Dengan adanya program adiwiyata diharapkan seluruh masyarakat di sekitar sekolah agar dapat menyadari bahwa lingkungan yang hijau adalah lingkungan yang sehat bagi kesehatan tubuh kita.

Kamis, 29 Maret 2018

Contoh Program Kepala Sekolah


Program kerja yang akan dibagikan yaitu Program Kerja untuk Kepala Sekolah SD dengan format doc. Program Kerja Kepala Sekolah yang akan kami bagikan untuk kepala sekolah SD meliputi Rencana Kerja Tahunan dan Rencana Kerja Jangka menengah atau RKJM.Program Kerja Kepala Sekolah SD adalah program kerja yang harus dibuat oleh seseorang yang memangku jabatan Kepala Sekolah di pendidikan SD.
Program Kerja atau nama lain dari Rencana Kerja adalah sebuah Rancangan Kegiatan yang akan dilaksanakan oleh setiap lembaga, dalam hal ini adalah lembaga pendidikan sekolah dasar.
Program Kerja Kepala Sekolah di SD banyak sekali macamnya, seperti RKT (Rencana Kerja Tahunan) dan RKJM (Rencana Kerja Jangka Menengah).

Visi dan Misi

Visi Sekolah SD Negeri 008 Air Putih

Berikut ini adalaha visi SD Negeri 008 Air Putih untuk tahun 2018 sampai dengan 2023.
Religius, Mandiri, Nasionalis, Berintegritas Menuju Sekolah Adiwiyata
untuk mencapai visi maka harus tertuang dalam misi sekolah. nah, misi sekolah SD Negeri 008 Air putih adalah sebagai berikut:
  • Mewujudkan sikap yang mencerminkan keberimanan Kepada Tuhan Yang Maha Esa, unggul, berprestasi dan cinta lingkungan.
  • Mengembangkan Pribadi yang tidak tergantung pada orang lain, dan mempergunakan Tenaga, pikiran, waktu untuk merealisasikan harapan, mimpi dan cita-cita.
  • Membentuk Karakter nasionalisme yang menempatkan kepentingan bangsa dan negara diatas kepentingan sendiri dan kelompok.
  • Mengembangkan pribadi Peserta didik, pendidik dan Tenaga Kependidikan yang selalu dapat dipercaya dalam perkataan, tindakan dan pekerjaan.       
  • Menciptakan Sekolah Adiwiyata, sekolah yang peduli, menjaga, melestarikan dan menjadikan lingkungan sebagai sumber dan sarana belajar dan mengajar.

Cara Cek Info GTK

Selamat Pagi bapak dan ibu OPS hebat,,,, 

Semoga kita selalu dalam lindungan Allah SWT, Amin Ya Robbal 'Alamin.... 
Beriring berjalannya semester Genap tahun ajaran 2017/2018 aplikasi dapodikdasmen terus mengalami perubahan, disesuaikan dengan berbagi kebutuhan. Bagi bapak/ibu operator hebat yang belum mendapatkan aplikasi dapodikdasmen silahkan unduh di sini.
nah, bagaimana cara kita cek hasil yang telah kita inputkan melalui aplikasi dapodikdasmen? ada lembar Info GTK namanya yang bisa di akses menggunakan No UKG PTK bapak dan ibu. berikut langkah-langkahnya:

Selamat Datang 

SD Negeri 008 Air Putih Go Green School, sekolah Dasar Negeri yang terletak di daerah eks transmigrasi tepatnya di Jln. Flamboyan  No. I Rt: 32 Rw: 02 Desa Air Putih Kec. Lubuk Batu Jaya Kab. Indragiri Hulu Propinsi Riau.


Sebuah sekolah Negeri yang saat ini berbenah diri untuk menghadapi beberapa agenda sekolah, yakni Adiwiyata Tingkat kabupaten Indragiri Hulu, Akreditasi Sekolah tahun 2018.


SD Negeri 008 Air Putih berkomitmen untuk menjadi sekolah Hijau, sekolah yang aman, nyaman dan tidak pula ketinggalan sekolah yang berbudaya lingkungan atau sering di sebut Sekolah adiwiyata.